Tsunami PHK melanda perusahaan teknologi dunia, termasuk start up digital di Indonesia. Industri perbankan diam-diam juga telah mengurangi jumlah karyawannya. Mengapa industri perbankan bisa terus menikmati pertumbuhan laba di tengah pengetatan likuiditas global yang merontokkan sebagian bank di AS dan Eropa serta mendatangkan musim dingin di sektor ekonomi digital dunia? Seperti apa peringkat rasio biaya dana terhadap DPK di bank umum? Bank-bank mana memiliki pelayanan terbaik menurut hasil survei Bank Service Excellence Monitor 2023?
UU P2SK memberikan tantangan dan peluang bagi industri BPR. Bank-bank rural dituntut memperkuat infrastruktur digital tanpa kehilangan karakteristik layanan yang personal dan sesuai dengan kebutuhan nasabah. Di tengah berbagai tantangan, BPR tetap berhasil menunjukkan daya tahan yang tangguh
Krisis biaya hidup meningkatkan risiko kejahatan keuangan. Bukan hanya masyarakat yang menjadi korban pinjol ilegal dan investasi bodong, lembaga keuangan seperti bank pun menjadi sasaran kejahatan keuangan oleh debitur nakal maupun hacker. Mengapa kejahatan keuangan yang terjadi baik oleh korporasi maupun organisasi ilegal terus terjadi?
Sinergi Bank Umum dan BPR dalam Digitalisasi Layanan Perbankan
Milenial Punya Rumah? Ya Bisa
UU Pengembangan dan Penguatan Sektor Keuangan mengamanatkan adanya reformasi pengawasan OJK di IKNB yang selama ini banyak diwarnai kasus gagal bayar sejumlah perusahaan asuransi. Pengawasan multifinance akan berpindah ke kepala eksekutif baru yang bakal segera dilantik tahun ini. Seperti apa performa industri asuransi dan multifinance setelah reformasi pengawasan di IKNB? Asuransi mana mampu bertahan menghadapi musim gugur karena modal minimum perusahaan asuransi menjadi Rp500 miliar pada 2026 dan Rp1 triliun pada 2028?
Industri perbankan diprediksi bakal kembali meraih pertumbuhan laba yang ciamik tahun ini. Badai belum tentu berlalu dan bank-bank yang menebar dividen jumbo harus berhati-hati, terutama bank yang modalnya cekak dan kinerjanya lemah. Ketidakpastian ekonomi AS dan Eropa masih berlanjut dan relaksasi kebijakan restrukturisasi kredit perbankan Indonesia akan berakhir pada Maret 2024. Bagaimana kinerja perbankan menurut hasil “Rating 106 Bank Versi Infobank 2023”? BIRO RISET INFOBANK (BIRI) mengeluarkan hasil rating BPR 2023 berdasarkan kinerja keuangan bankbank rural di 2022. Rating bertajuk “Rating 331 BPR Versi Infobank 2023” ini dibuat untuk memotret kinerja BPR pada 2021-2022.
Pertumbuhan PDB 2021-2023, Pertumbuhan PDB Menurut Lapangan Usaha, Pertumbuhan PDB Menurut Pengeluaran, Pertumbuhan dan kontribusi PDRB menurut wilayah.